Monday, October 18, 2004

Tentang Kecantikan

kecantikan sesungguhnya
adalah lebih dari sekedar wajah yang indah dan
tubuh yang luar biasa...
kecantikan sesungguhnya
adalah kesederhanaan yang tidak pudar
meski waktu menggeser hari-hari menambah usia...
kecantikan sesungguhnya
adalah hal-hal kecil yang terus menyita perhatian
menghargai lebih dari sekedar memilikinya
kecantikan sesungguhnya
adalah keindahan yang dinamis....
seperti musim yang selang seling berganti...
hingga kita selalu mengagumi keindahannya
meskipun kita sedang mengulanginya…
tanpa pernah bosan...
dan hanya bisa berdecak kagum...
tanpa bisa mengeluarkan sepatah kata pun...
dan…
kecantikan sesungguhnya itu ada di diri istriku
yang bernama Diahhadi Setyonaluri..

seorang perempuan sederhana...
bukan karena penampilannya...
melainkan karena rona bibirnya yang indah
tanpa polesan merah lipstik
karena rona kelopak matanya ketika tertidur pulas
mengukir mimpi-mimpi indah
tentang masa depan
melainkan karena lembut pipinya yang menyejukkan jiwa
ketika menyentuhnya...
dan disunggingi senyum segar pagi...
khas penuh bunga-bunga indah musim semi...

dan si pembuat puisi ini bangga dipilih olehnya
untuk boleh menikmati semua kesederhanaan nan indah itu selamanya...
hingga bisa membuat si pembuat puisi ini
tak putus berpuisi....
aku sayang kamu....
aku sayang bagaimana kamu menyayangi aku...

Ås, 10oct2004
"... untukmu. Sedikit ungkapan yang tulus, dari sudut utara bumi"

2 comments:

Anonymous said...

Douuhhh!!!! Romantis banget massss.... kangen istri yahh... Sabar, nanti juga ketemu lagi, hehehehhehehe.....
Renata

-chrysalic- said...

iya dewa, lomantish sekalih...
mau dong mau...
puisi buat gue ama Renata mana wa...